by

Kylian Mbappe Dibanderol Rp 3 Triliun Oleh PSG

Klub raksasa Spanyol, Real Madrid, bersiap untuk mengajukan tawaran perdana untuk Paris Saint-Germain, supaya bisa menggaet penyerang timnas Prancis, Kylian Mbappe.

Los Blancos dikenal menjadi penggemar lama sang penyerang dan sejauh ini tengah menunggu keputusan perpanjangan kontrak sang pemain dengan Les Parisiens.

PSG Kabarnya akan mengerahkan semua sumber daya yang ada agar Kylian Mbappe mau berkomitmen menandatangani kontrak baru.

Kendati demikian, Real Madrid juga punya rasa percaya diri serupa bahwa eks pemain AS Monaco ini akan berminat untuk hengkang ke Santiago Bernabeu pada musim panas 2021, seperti dilansir dari Daily Mail.

Di sisi lain, PSG kini tengah tertekan soal penjualan Mbappe pada musim panas mendatang, jika kontrak baru sang pemain tak juga disepakati.

Kabarnya, Real Madrid akan melayangkan tawaran yang sangat besar, mengingat prestasi yang diraih oleh sang pemain pada tahun 2018, di mana Ia menyabet trofi Piala Dunia yang berlangsung di Rusia.

Tawaran tim asuhan Zinedine Zidane sendiri akan berada di angka 161 juta pound (sekitar tiga triliun rupiah). Sebelumnya, Direktur olahraga PSG, Leonardo, sudah mengungkap beberapa hal soal kondisi terkini Kylian Mbappe.

“Kami sedang mengadakan sejumlah pembicaraan untuk memperpanjang kontrak pemain,” ujar eks gelandang AC Milan ini.

“Kami harus beradaptasi dengan kondisi ekonomi sekarang, tetapi kami sudah memulai diskusi dengan beberapa pemain, seperti Angel Di Maria, Kylian Mbappe, Juan Bernat, dan Julian Draxler. Kami akan mengintensifkan negosiasi dalam beberapa hari ke depan,” imbuh Leonardo.

Dengan pernyataan ini, maka posisi Kylian Mbappe sedikit terancam karena pandemi virus corona. PSG bisa saja membuatnya hengkang dari tim pada musim panas mendatang karena kondisi ekonomi yang kurang baik, dengan Real Madrid akan menjadi tim terdepan yang mengajukan penawaran.