Jakarta – Liga Inggris dikabarkan akan menyiarkan sejumlah pertandingan melalui laman media sosial YouTube jika kompetisi dilanjutkan. Kebijakan tersebut diambil untuk menghindari para suporter berkerumun di sekitar stadion meskipun pertandingan akan digelar tanpa penonton.
Media Inggris The Sun menyebutkan bahwa otoritas Liga Inggris menginginkan semua dari 92 laga tersisa musim ini disiarkan secara langsung. Rencananya, seluruh pertandingan itu harus selesai dalam tujuh pekan.
Sebagian besar pertandingan tersebut akan disiarkan oleh Sky Sports dan BT Sports sebagai pemegang hak siar utama Liga Inggris. Namun karena tidak adanya televisi gratis yang menyiarkan Liga Inggris di sana, otoritas Liga Inggris meminta agar sebagian pertandingan disiarkan melalui laman YouTube.
Liga Inggris sendiri sebenarnya belum pasti akan kembali bergulir. Sejumlah klub dikabarkan menolak rencana kembali diputarnya roda kompetisi di tengah pandemi virus corona.
Sebagian pemain juga disebut khawatir terhadap keselamatan dirinya dan keluarganya jika bertanding di tengah pandemi virus corona.
Klub-klub Liga Inggris dikabarkan akan kembali menggelar pertemuan pada pekan ini. Mereka disebut akan melakukan pemungutan suara untuk memutuskan apakah kompetisi harus dilanjutkan atau tidak.
Keputusan soal siaran langsung melalui YouTube juga tampaknya akan dibicarakan dalam pertemuan itu. Yang pasti, mereka juga masih harus menunggu izin dari Pemerintah Inggris untuk melanjutkan Liga Inggris.