www.indolivescore.com – Federasi Sepakbola Brasil, CBF, belum lama ini mengkonfirmasi bahwa mereka akan mengajukan banding untuk hukuman yang diterima Neymar di Copa America dan bisa menghalangi bintang Barcelona tersebut turun di dua laga kualifikasi Piala Dunia 2018.
Neymar mendapat hukuman empat laga menyusul insiden yang terjadi usai laga Brasil vs Kolombia di laga kedua fase grup Copa America. Pertandingan melawan Venezuela dan perempat final melawan Paraguay merupakan dua hukuman pertama yang harus dijalani sang pemain.
Alasan pertama CBF melakukan usaha banding adalah pelanggaran yang dilakukan oleh Neymar terjadi di turnamen yang diselenggarakan oleh CONMEBOL, hingga mereka beranggapan sang pemain harusnya bisa tampil di babak kualifikasi Piala Dunia 2018, yang digelar oleh FIFA.
Dalam beberapa hari mendatang, CBF akan mengirim berkas yang dibutuhkan pada pengadilan arbitrase olahraga atau CAS