by

Tidak Ada Sosok Pemimpin di Skuat Chelsea

indolivescore.com – Mantan defender Manchester United Rio Ferdinand menilai hilangnya sosok pemimpin di lapangan menjadi penyebab menukiknya penampilan Chelsea awal musim ini.

Kekalahan 2-1 dari Porto di Grup G Liga Champions musim ini menambah pil pahit The Blues. Juara bertahan Liga Primer Inggris hanya dua kali menang dari tujuh pertandingan domestik dan tercecer di urutan 14 klasemen – delapan poin di belakang Manchester United.

Ferdinand pun menyoroti minimnya pemain senior di kubu Chelsea menyusul kekalahan di Porto.

“Tidak ada ketenangan, tidak ada kepemimpinan di sana,” tegas Ferdinand kepada BT Sport.

“Anda lihat kembali Chelsea di era Mourinho sebelumnya. Anda punya [Didier] Drogba [sekarang di Montreal Impact], [John] Terry dan [Frank] Lampar [sekarang di New York City] yang menjadi panutan pemain lain, dan mereka akan mengatakan ‘dengar, saya pernah ada di si ini sebelumnya, jangan khawatir, ikuti saya, kita akan baik-baik saja dan melewati ini’”

“Saya tidak melihat itu. Saya tidak melihat pemain dan berdiri dan bersikap seperti itu. Saya pikir mereka punya banyak pekerjaan sekarang untuk keluar dari kelompok ini.”