SCOREINDONESIA – Kekalahan Tottenham Hotspur dari Bournemouth di lanjutan laga Premier League 2018 – 2019 , Sabtu 4 Mei 2019 malam WIB kemarin , membuat peringkat ke – 3 mereka di klasemen Liga Inggris mulai terancam. Bahkan mereka masih memiliki kemungkinan untuk tidak finish di posisi empat besar.
Hal tersebut tentu saja menjadi kabar buruk bagi tim asuhan Mauricio Pochettino. Mereka terancam tidak bisa bertanding di Liga Champions musim depan bila gagal finish di posisi empat besar di Liga Inggris. Namun peluang mereka sebenarnya masih ada jika mereka berhasil menjadi juara Liga Champions 2018 – 2019.
Seperti yang di ketahui , saat ini Tottenham masih tampil di semifinal Liga Champions dengan melawan Ajax Amsterdam. Namun peluang mereka untuk lolos ke partai final pun sebenarnya tidak terlalu besar. Hal tersebut di karenakan pada leg pertama mereka kalah 0 – 1 dari Ajax. Jadi bisa saja mereka tersingkir dari kompetisi antar klub Eropa tersebut.
Melihat Tottenham bisa mengakhiri musim dengan kehilangan kesempatan untuk bermain di Liga Champions 2019 – 2020 , ternyata tidak membuat sang pelatih , Mauricio Pochettino , merasa pusing. Menurutnya , dia merasa Tottenham sudah tampil sangat baik di musim ini. Dia mengaku bangga kepada anak asuhnya tersebut terlepas bagaimana hasil akhirnya nanti.
“Kami berada di posisi ketiga , bersaing untuk tempat di empat besar dan kami juga berada di semifinal Liga Champions. Apabila anda melihat pertandingan pertama kami di Liga Inggris musim ini , semua pemain menginginkan berada di kondisi seperti ini. Saya bangga dengan musim ini” ungkap Pochettino seperti dilansi dari Sportskeeda , Minggu ( 5/5/2019 ).