by

Perusahaan Minuman Berenergi Akan Beli Klub Inggris West Ham United

Perusahaan minuman berenergi raksasa Red Bull mengincar klub Premier League, West Ham United. Red Bull dikabarkan telah mengajukan penawaran kepada West Ham. Meski sebenarnya pemilik West Ham, David Sullivan dan David Gold, tidak ingin menjualnya.

Dilansir dari The Sun, perusahaan asal Austria ini ingin menambah portofolionya di tim olahraga. Red Bull memang sudah terkenal dalam dunia olahraga.

Mereka telah menjadi sponsor dari beberapa tim olahraga. Red Bull pertama kali membeli klub sepakbola pada tahun 2005, dengan mengambil alih SV Salzburg. Tim tersebut kemudian berganti nama menjadi Red Bull Salzburg.

Kemudian mereka membeli New York Red Bull. Pada tahun 2010, New York Red Bull berhasil mendatangkan Thierry Henry dari Arsenal.

Tahun 2007, Red Bull membeli klub Divisi Lima Budesliga SSV Markranstadt dan berubah nama menjadi Red Bull Leipzig. Leipzig musim ini menjelma menjadi klub yang mengejutkan di Bundesliga. Mereka saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara.

Menurut kabar yang beredar, Red Bull ingin membeli West Ham karena lokasinya berada di Ibu Kota dan tempatnya yang sangat ikonik. Kandang West Ham merupakan stadion yang dipakai untuk Olimpiade 2012 lalu.  The Hammers menempati stadion tersebut pada musim panas lalu.

Stadion tersebut hanya memakai nama Queen Elizabeth Olympic Park. Red Bull pun berupaya agar nama stadion menggunakan label mereka. Kabarnya nilai £200 juta (sekitar Rp33 triliun).