Penyerang Juventus Paulo Dybala mengungkapkan dirinya memiliki banyak kenangan apik bersama Paul Pogba dan mengatakan ia ingin bermain bareng pemain Prancis itu lagi suatu saat nanti.
Pogba membela Juventus sejak tahun 2012. Di bawah asuhan Antonio Conte, ia kemudian berkembang menjadi pemain kelas dunia.
Namun Pogba kemudian meninggalkan Juventus pada tahun 2016. Ia memutuskan untuk balik ke Manchester United.
Akan tetapi sekarang Pogba makin sering disebut akan angkat kaki dari United. Ia sempat dikabarkan bisa kembali ke Juventus.
Sejak berpisah, Paulo Dybala dan Paul Pogba masih menjaga silaturahmi. Keduanya juga kerap berkomunikasi via media sosial.
Dan ketika Dybala menunjukkan koleksi jersey Liga Champions miliknya pada UEFA.com, pemain asal Argentina itu sempat memamerkan jersey Manchester United milik Pogba. Ia kemudian memuji gelandang 27 tahun tersebut dan mengungkapkan keinginannya untuk bermain bareng dengannya lagi.
“Saya tidak bisa mengabaikan jersey seperti ini, tentu saja. Ini dari Manchester, teman saya Paul [Pogba], yang saya kagumi sebagai pribadi bahkan lebih sebagai pemain sepak bola,” ucap Dybala.
“Saya memiliki kesempatan untuk berbagi hal-hal besar dengannya dan mudah-mudahan saya dapat mengulanginya suatu hari nanti,” seru pemain berjuluk La Joya ini.