by

Marco Rose Pastikan Christopher Nkunku Bakal Pindah Dari RB Leipzig

Pelatih RB Leipzig, Marco Rose baru-baru ini buka suara terkait Christopher Nkunku. Ia memastikan bahwa sang penyerang akan meninggalkan timnya di musim panas nanti. 

 

Nkunku masuk dalam radar banyak tim Eropa sejak tahun lalu. Ini disebabkan sang penyerang berkembang menjadi salah satu mesin gol yang mematikan bagi Die Roten Bullen. 

Ramai digosipkan pindah di musim panas tahun lalu, Nkunku ternyata batal pindah. Ia masih memperkuat raksasa Bundesliga itu di musim 2022/2023 ini. 

Namun kebersamaan ini dipastikan akan berakhir. Marco Rose mengonfirmasi bahwa sang penyerang akan cabut di musim panas nanti. 

Kepastian Nkunku cabut dari RB Leipzig disampaikan Marco Rose usai sang penyerang mencetak gol kemenangan Leipzig atas Hoffenheim di akhir pekan kemarin. 

Rose menyebut bahwa gol tersebut mungkin akan jadi gol terakhir Nkunku bersama Leipzig. 

“Gol itu akan menjadi dorongan yang bagus untuknya untuk beberapa pekan ke depan, karena beberapa pekan ke depan akan jadi pekan-pekan terakhirnya bersama kami,” ujar Rose yang dikutip Sportsmole. 

Menurut gosip yang beredar, Nkunku akan melanjutkan karirnya di Inggris pada musim depan. 

Di bulan Oktober 2022 kemarin, Chelsea dilaporkan sudah mencapai kata sepakat dengan sang gelandang dan RB Leipzig. Ia akan pindah ke London Barat pada musim panas nanti. 

Namun hingga saat ini Chelsea dan RB Leipzig belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait transfer pemain timnas Prancis tersebut. 

Musim ini Nkunku memang tidak tampil setajam musim lalu. Ia hanya mengemas 18 gol dan lima assist sejauh ini. 

Namun musim ini ia kerap mengalami cedera sehingga ia tidak bisa berkontribusi maksimal untuk Die Roten Bullen.