Real Madrid terus memilah daftar manajer yang layak untuk direkrut menggantikan Carlo Ancelotti. Salah satu nama yang masuk pantauan adalah Jurgen Klopp.
Madrid sebenarnya belum ketuk palu untuk mendepak Ancelotti di musim panas 2023. Semuanya akan tergantung pencapaian sang manajer di musim ini.
Namun, sejumlah laporan meyakini Madrid tetap akan mengganti Ancelotti. Pasalnya, Madrid nyaris kalah dalam perebutan juara La Liga dan hampir tersingkir dari Copa Del Rey.
Maka dari itu, sejumlah nama kini mulai dipertimbangkan untuk jadi manajer anyar, termasuk Klopp yang sebenarnya punya kans kecil untuk meninggalkan Liverpool di akhir musim 2022/2023.
Kendati demikian, Madrid belum menyerah sebelum mencoba. Laporan Le10Sport mengabarkan, pembicaraan informal telah dilakukan.
Perwakilan Madrid diam-diam telah bertemu dan berbincang dengan Klopp. Belum ada konfirmasi apapun terkait topik pembicaraan mereka.
Laporan tersebut sangat meyakini bahwa pembicaraan informal ini menyinggung soal kemungkinan Klopp menangani Madrid.
Sekilas, peluang Klopp pergi dari Liverpool sangat kecil. Pelatih asal Jerman ini meraih banyak kesuksesan dalam tujuh tahun mengarsiteki Mohamed Salah dkk.
Kontraknya untuk tetap di Anfield pun masih lama. Klopp secara resmi akan tetap menjadi manajer Liverpool hingga tahun 2026.
Namun, laporan yang sama meyakini bahwa performa anjlok Liverpool di musim 2022/2023 bisa jadi alasan bagi Klopp untuk mencari tantangan baru.
Di saat yang sama, bursa manajer Madrid terus memanas. Dimulai dari Ancelotti yang secara terbuka mengakui ada tawaran untuk melatih timnas Brasil.
Madrid pun mulai memasukkan sejumlah nama untuk menggantikan Don Carlo, julukannya. Di antaranya adalah Mauricio Pochettino, Zinedine Zidane, hingga Raul.