Juventus menelan kekalahan mengejutkan dari Atalanta dalam duel pekan ke-31 Serie A 2020/21, Minggu (18/4/2021). Bermain tandang, pasukan Andrea Pirlo harus menyerah dengan skor tipis 0-1.
Hasil ini sangat buruk bagi Juve yang sedang terseok-seok di papan atas. Atalanta adalah direct rival mereka di zona Liga Champions.
Juve kini tertahan di peringkat empat dengan 62 poin. Gelar Serie A jelas melayang, tapi ada yang lebih mengkhawatirkan dari itu.
Juve terancam terlempar dari zona Liga Champions andai tidak segera berbenah. Mereka bisa disalip Napoli yang akan meladeni Inter pada pukul 01.45, Senin (19/4) dini hari WIB nanti.
Saat artikel ini ditulis, Napoli masih belum bertanding, jadi Juve masih aman di peringkat empat. Namun, posisi itu terlalu berbahaya untuk tujuh laga sisa ke depan.
Kekalahan dan situasi di peringkat empat ini tentu membuat fans Juventus berang. Sebagian besar meminta Andrea Pirlo dipecat. Bagaimana reaksi mereka?