indolivescore.com – PT Gelora Trisula Semesta (PT GTS) selalu operator Torabika Soccer Championship merilis jadwal pekan pertama kompetisi TSC yang diikuti 18 klub.
Bigmatch langsung tersaji di partai pembuka antara Persipura melawan Persija Jakarta di Stadion Mandala, Jayapura, Jumat (29/4/2016). Rencananya, pertandingan ini akan dihadiri presiden Indonesia, Joko Widodo.
Di hari yang sama, ada juga pertandingan antara Semen Padang melawan PSM Makassar. Keesokan harinya akan digelar tiga pertandingan, termasuk laga seru Persib menjamu Sriwijaya FC di Si Jalak Harupat.
Dalam proses penyusunan jadwal TSC A, PT GTS mempertimbangkan beberapa unsur penting, yakni:
1. Sistem home away secara umum, pengecualian untuk Persipura dan Perseru untuk dua kali home dan dua kali away
2. Broadcast dan TV live time
3. Proses efisiensi man power
4. Proses efisiensi jarak tempuh
5. Agenda kedaerahan tiap-tiap klub
6. Agenda sponsor dan pihak komersial
Berikut jadwal lengkap pekan pertama TSC A:
Jumat, 29 April 2016
Persipura Jayapura vs Persija Jakarta
Semen Padang vs PSM Makassar
Sabtu, 30 April 2016
Persela Lamongan vs Persegres Gresik United
Persib Bandung vs Sriwijaya FC
Barito Putra vs Bhayangkara Surabaya United
Minggu, 1 Mei 2016
Bali United vs Pusamania Borneo FC
Arema Cronus vs Persiba Balikpapan
Senin, 2 Mei 2016
Perseru vs Mitra Kukar