Bhayangkara FC pada laga pekan ke-4 akan menjamu Persikabo 1973 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi pada Sabtu (22/7/2023) malam.
Bhayangkara FC tampil minor di tiga laga awal Liga 1 2023/2024.
Jawara Liga 1 2017 itu selalu mengalami kekalahan.
Pertama Bhayangkara FC takluk dari PSIS Semarang 3-1, kemudian kalah dari RAN Nusantara FC 1-2 dan terakhir harus mengakui Persija 4-1.
Hasil ini pun membuat Bhayangkara FC untuk sementara berada di klasmen paling bawah.
Persikabo yang kini berada di peringkat ke-16 sementara baru mengemas sekali imbang dan dua kali kalah.
Hasil imbang didapatkan saat menjamu Persija, 0-0. Kemudian dua kali kekalahan terjadi saat menghadapi RANS Nusantara FC, 2-1 dan terakhir takluk dari PSM Makassar 0-1.
Rekor Pertemuan Bhayangkara vs Persikabo
23/08/2022 Persikabo 0-1 Bhayangkara
20/02/2022 Bhayangkara 0-4 Persikabo
31/10/2021 Persikabo 0-1 Bhayangkara
19/10/2019 Persikabo 0-2 Bhayangkara
04/07/2019 Bhayangkara 1-1 Persikabo
Perkiraan susunan pemain Bhayangkara FC vs Persikabo 1973
Bhayangkara FC (4-3-3): Awan Setho; Samsul Arifin, Aji Joko Sutopo, Anderson Salles, Putu Gede; Adam Najem, Mathias Mier, M Hagianto; Sani Rizki Fauzi, Alex Martin, Dendy Sulistyawan.
Pelatih: Widodo C Putro.
Persikabo 1973 (4-3-3): Syahrul Fadillah, Alfin Tuassalamony, Lucao, Andy Setyo, Syahrul Lasinari; Roni Sugeng, Tegar Infantri, Bruno Dybal; Komarodin, Silvio, Pedro Henrique.
Pelatih: Aidil Sharin.
Prediksi skor Bhayangkara FC 1-1 Persikabo 1973