Site icon Berita Sepak Bola Terkini | scoreindonesia

Harusnya Ronald Koeman yang Jadi Manajer Barcelona Pengganti Ernesto Valverde Bukan Qiuque Setien

Sebuah informasi diungkapkan oleh Ronald Koeman. Pelatih Timnas Belanda itu mengaku mendapatkan tawaran untuk melatih Barcelona di awal tahun kemarin.

Barcelona membuat sebuah keputusan mengejutkan di awal tahun 2020. Mereka memutuskan untuk memecat pelatih mereka, Ernesto Valverde setelah kegagalan Barcelona di Supercopa De Espana.

Sempat ada beberapa nama yang dikaitkan dengan posisi tersebut, salah satunya Ronald Koeman. Namun Barcelona ternyata memilih merekrut mantan pelatih Real Betis, Quique Setien.

Koeman sendiri membenarkan bahwa ia mendapatkan tawaran untuk melatih Barcelona. “Ia, itu [tawaran dari Barcelona] memang benar ada,” ujar Koeman kepada Goal International.

Menurut penuturannya, Koeman memutuskan menolak tawaran dari Barcelona itu karena ia masih terikat kontrak dengan Timnas Belanda.

Ia mengaku bahwa fokusnya adalah membawa Belanda melaju jauh di Euro 2020 mendatang, sehingga ia tidak bisa pindah di tengah-tengah persiapan kompetisi akbar itu.

“Saya mengatakan ‘tidak’ kepada mereka karena saya masih bekerja untuk Tim Nasional [Belanda].”

Pada kesempatan ini, Koeman juga mengomentari hasil undian UEFA Nations League.

Ia mengaku cukup senang dengan undian itu karena timnya terhindar dari grup neraka.

“Menurut opini saya, grup ini cukup bagus karena grup ini sebenarnya bisa lebih sulit. Yang lebih menyenangkan adalah kami bisa menghadapi negara-negara yang belum pernah kami hadapi selain Italia.” ujarnya.

Belanda dipastikan masuk ke Grup A1 UEFA Nations League tahun ini.

Mereka akan ebrada satu grup dengan Italia, Bosnia-Herzegovina dan Polandia.