by

Gilardino dan Genoa Menyusul Grosso dan Frosinone, Yang Promosi ke Serie A

Baru-baru ini, Fabio Grosso sukses membawa Frosinone jadi tim pertama yang promosi ke Serie A 2023/2024. Sekarang, mantan pemain Italia juara Piala Dunia 2006 lainnya juga mengukir prestasi serupa. Dia adalah Alberto Gilardino, yang melakukannya bersama Genoa. 

Genoa menang 2-1 menjamu Ascoli pada pekan ke-36 Serie B 2022/2023, Sabtu 6 Mei 2023. Kemenangan ini memastikan Genoa finis di dua besar dengan dua laga tersisa. 

Genoa sekarang sudah mengumpulkan 70 poin, empat poin di belakang Frosinone. Dengan dua laga tersisa, poin Genoa sudah tidak bisa disalip oleh tim peringkat tiga Bari (62). 

Pada musim 2021/2022, Genoa finis peringkat 19 di Serie A. Genoa terdegradasi ke kasta kedua. Hanya satu musim di Serie B, Genoa sudah langsung kembali ke kasta teratas. 

Genoa sejatinya mengawali kiprahnya di Serie B musim ini dengan kurang begitu menjanjikan. Pelatih Alexander Blessin pun akhirnya dipecat di tengah jalan. 

Pada 6 Desember 2022, Genoa menunjuk Gilardino untuk menjadi pelatih sementara. Sebelumnya, dia adalah pelatih tim primavera Genoa sejak 1 Juli 2022. 

Namun, seiring perbaikan performa, Gilardino pun dipermanenkan sebagai pelatih kepala. Hasilnya, dia membawa Genoa promosi ke Serie A. 

Dalam 22 pertandingan Serie B bersama Gilardino sejauh ini, Genoa meraih 14 kemenangan dan hanya dua kali kalah (M14 S6 K2). Mereka juga mencetak 31 gol dan hanya 10 kali kemasukan. 

Keputusan untuk menjadikan Gilardino pelatih benar-benar berbuah manis bagi Genoa.