Bek Barcelona, Gerard Pique angkat bicara terkait spekulasi masa depannya. Ia menyebut bahwa ia tidak punya rencana untuk meninggalkan El Blaugrana dalam waktu dekat ini.
Seperti yang sudah diketahui, Barcelona tengah dibuat ketar-ketir dengan spekulasi masa depan Messi. Belakangan kabar yang beredar menyebut bahwa La Pulga semakin dekat dengan pintu keluar Camp Nou, di mana kontraknya akan berakhir di musim panas nanti.
Kepergian Messi ini diprediksi akan menimbulkan efek domino. Beberapa pemain Barcelona diyakini akan hengkang dari Camp Nou mengikuti jejak La Pulga di musim panas nanti.
Namun Pique menegaskan bahwa ia sama sekali tidak punya niatan untuk meninggalkan Barcelona. “Saya akan pensiun di Barcelona,” buka Pique kepada Ibai Llanos.
Menurut Pique, ia memiliki cinta yang mendalam kepada tim asal Catalunya tersebut.
Itulah mengapa ia ingin menyudahi karirnya nanti bersama Las Azulgrana.
“Saya selalu bilang bahwa saya akan pensiun di Barcelona. Saya bermain sepakbola hingga saat ini karena saya menjadi bagian dari Barcelona.”
Pada kesempatan ini, Pique juga secara terbuka memberikan janji kepada para Cules.
Ia berjanji akan terus memperkuat Barcelona dan tidak akan membela tim lain lagi hingga penghujung karirnya.
“Saya tidak bisa melihat saya bermain di tim lain. Saya tidak punya motivasi untuk membela tim lain, karena itu akan menimbulkan drama tersendiri.” ujarnya.
Kontrak Pique di Camp Nou masih cukup panjang.
Sang bek akan membela Barcelona hingga tahun 2024.