by

Cesar Azpilicueta tak Sabar Lihat Ziyech dan Werner Beraksi

Kapten Chelsea Cesar Azpilicueta mengatakan Hakim Ziyech dan Timo Werner sudah mulai nyetel dengan skuat The Blues dan ia tak sabar untuk melihat keduanya beraksi di pertandingan resmi.

Ziyech dibeli lebih dahulu oleh Chelsea. Ia diboyong dari Ajax Amsterdam.

Werner kemudian menjadi perekrutan kedua The Blues. Striker haus gol ini dicomot dari RB Leipzig.

Mereka berdua sudah merapat ke Stamford Bridge sejak bulan Juli lalu. Mereka juga sudah berlatih bersama para pemain Chelsea lainnya.

Kabar gembira diungkapkan oleh Cesar Azpilicueta. Ia mengatakan bahwa Timo Werner dan Hakim Ziyech menunjukkan perkembangan yang sangat bagus dalam sesi latihan.

Sang skipper mengatakan mereka kini makin padu dengan rekan-rekannya yang lain. Ia pun tak sabar untuk segera melihat keduanya beraksi di lapangan di ajang resmi.

“Keduanya telah menunjukkan kualitas mereka dalam latihan dalam beberapa minggu terakhir ini. Kami telah melihat potensi mereka secara ofensif, cara mereka menciptakan peluang dan cara mereka dapat mencetak gol sehingga mereka merupakan tambahan yang besar bagi tim,” ujarnya pada situs resmi Chelsea.

“Semakin cepat dan mudah mereka beradaptasi dengan Premie League, akan semakin baik bagi semua orang, jadi sangat bagus memiliki mereka bersama grup selama beberapa minggu di akhir musim. Mereka sudah terintegrasi dan mengenal semua orang, jadi ini waktu yang sangat tepat untuk itu dan sekarang kami semua menantikan untuk melihat mereka di lapangan,” seru Azpilicueta.

Musim lalu, Chelsea memang bisa finis di peringkat empat klasemen Premier League. Namun performa mereka mereka tak terlalu konsisten.

Chelsea bahkan kalah di final FA Cup lawan Arsenal. Cesar Azpilicueta mengaku sudah mengidentifikasi masalah yang harus dibenahi oleh The Blues.

“Cerita dari banyak pertandingan musim ini adalah bahwa kami tidak secara klinis di kotak penalti. Di kotak penyerangan, kami kehilangan peluang, tetapi saya pikir masalah besar adalah terkadang kami bermain bagus tapi kami tidak cukup kuat di kotak penalti kami,” serunya.

“Saya selalu menilai fase ofensif dan defensif sebagai sebuah tim dan sebagai sebuah unit kami tahu kami harus terus berkembang di lini belakang. Kami harus mengurangi jumlah gol yang masuk ke gawang kami jika kami ingin memperkecil jarak karena itu perbedaan besar. Saya yakin kami akan bekerja keras untuk mengurangi jarak dan mendekat ke puncak musim depan,” koar Azpilicueta.

Hakim Ziyech tak cuma menawarkan assist tapi juga gol bagi Chelsea. Selama di Ajax ia mengemas 48 gol dan 82 assist dari 165 laga. Sementara Timo Werner menciptakan 95 gol dan 40 assist dari 159 pertandingan.