Chelsea dikabarkan telah menyepakati perekrutan Tiago, gelandang Atletico Madrid, untuk kedua kalinya.
Pemain 33 tahun ini segera bakal menjadi pemain berstatus bebas transfer ketika kontraknya di klub La Liga itu tamat pada musim panas ini. Dengan begitu, sang pemain mengakhiri masa empat tahunnya di klub ibu kota.
Menurut Daily Mail, Tiago akan menyelesaikan kepindahannya ke Stamford Bridge pada musim panas ini untuk sekali lagi bergabung dengan Jose Mourinho.
Mourinho, yang mendatangkan Tiago pada 2004 silam pada masa awal kariernya di Chelsea, berharap kedatangan pemain Portugal ini bisa menjadi pemancing Diego Costa ke London ketika transfer dirinya dari Atletico difinalisasi sesuai harapan.
Saul Niguez diyakini akan dipromosikan ke tim utama Atletico untuk menggantikan peran Tiago.