Site icon Berita Sepak Bola Terkini | scoreindonesia

Arsenal Akan Merelakan Pierre-Emerick Aubameyang ke Real Madrid?

Klub Premier League, Arsenal berpotensi kehilangan salah satu penyerang andalan mereka tahun depan. The Gunners diberitakan siap menjual Pierre-Emerick Aubameyang ke Real Madrid.

Penyerang 30 tahun itu sudah menjadi sosok yang krusial bagi skuat Arsenal. Ia sudah mencetak 50 gol bagi The Gunners sejak bergabung dari Borussia Dortmund di bulan Januari 2018 kemarin.

Kontrak Aubameyang sendiri akan habis di tahun 2021. Alhasil ada beberapa klub yang mulai menggoda penyerang asal Gabon itu, salah satunya adalah Real Madrid.

El Desmarque mengklaim bahwa transfer Aubameyang ke Spanyol berpotensi terlaksana. Pihak Arsenal diberitakan siap menjual Aubameyang di bursa tranfer musim panas tahun depan.

Laporan tersebut mengklaim bahwa Aubameyang saat ini mulai meragukan masa depannya di Arsenal.

Ia melihat performa timnya sejak awal musim kemarin masih jauh dari kata memuaskan. Untuk itu ia mulai ragu untuk bertahan.

Sang penyerang diberitakan mulai mempertimbangkan tawaran untuk pindah ke Real Madrid, mengingat Real Madrid adalah klub impian masa kecilnya.

Laporan tersebut juga mengklaim bahwa pihak Arsenal sudah pasrah untuk mempertahankan Aubameyang. Untuk itu mereka siap menjual sang striker di musim panas nanti.

Pihak Arsenal sendiri menilai situasi kontrak Aubameyang saat ini menyulitkan posisi mereka. Untuk itu mereka berencana menjual sang striker selagi ia bisa dijual dengan harga yang mahal.

Untuk itu para petinggi Arsenal sudah berjanji kepada sang striker akan mendengarkan tawaran yang masuk untuknya di akhir musim nanti.

Aubameyang sendiri baru-baru ini diangkat menjadi kapten baru Arsenal.

Ia menggantikan sosok Granit Xhaka yang tengah berseteru dengan para fans Arsenal beberapa waktu terakhir.