Menjelang partai final DFB-Pokal antara Bayern Munich dan Borussia Dortmund pada Sabtu (17/5) besok, pelatih The Bavarians Pep Guardiola mengonfirmasi tidak akan menurunkan dua pemain andalannya, Mario Mandzukic dan Bastian Schweinsteiger.
Mandzukic — yang sepanjang musim ini sukses membuahkan 26 gol di semua ajang — terpaksa ditinggal dari skuat karena diisukan punya masalah kedisiplinan dengan Guardiola. Adapun Schweinsteiger terpaksa absen karena masih bermasalah dengan cedera lutut yang ia dapat di laga pamungkas Bundesliga akhir pekan lalu melawan Stuttgart.
“Dia [Mandzukic] sebenarnya bisa bermain, tetapi dia tidak akan bermain karena keputusan saya,” ujar Guardiola dalam jumpa pers menjelang laga. “Schweinsteger masih cedera, dia tidak bisa berlatih pekan ini. Saya harap dia bisa berangkat ke Piala Dunia Brasil,” tambahnya.
Mengenai laga final tersebut, Guardiola berujar singkat, “Saya sangat bangga dengan apa yang kami raih sepanjang musim. Kami siap melawan Dortmund.
Di musim perdananya bersama Bayern, Guardiola sukses mengantar Philipp Lahm dkk. memenangi Piala Super Eropa, Piala Dunia Antarklub, dan Bundesliga Jerman. Gelar DFB-Pokal ini diharapkan akan mempermanis debut Guardiola di Jerman.