by

AC Milan tak Jadi Ganti Pelatih, Bonaventura Bertahan di AC Milan?

Perubahan rencana di AC Milan di sektor kepelatihan disebut bisa berdampak pada masa depan seorang Giacomo Bonaventura.

Milan sebelumnya dilanda ketidakpastian. Semua bermula dari sikap petinggi klub yang ingin menyewa jasa pelatih baru yakni Ralf Rangnick.

Padahal Milan baru memakai jasa Stefano Pioli. Ia juga masih terikat kontrak hingga musim depan.

Akan tetapi pada akhirnya rencana itu gagal. Ralf Rangnick tak jadi merapat ke Milan dan Pioli terus dipertahankan di San Siro.

Sebelumnya, Giacomo Bonaventura disebut tak akan bertahan di AC Milan. Kontraknya berakhir pada musim ini dan tak diperpanjang Rossoneri.

Meski demikian, di sisa musim ini pemain yang biasa disebut Jack itu kerap dimainkan oleh Pioli. Ia pun masih menampilkan kelasnya sebagai gelandang jempolan.

Kini sepertinya Jack kemungkinan bisa batal hengkang dari Milan. Kabar ini diklaim oleh Tuttosport.

Media tersebut mengatakan Jack sekarang tengah memikirkan ulang keputusan soal masa depannya. Ada kemungkinan pemain berusia 30 tahun itu bakal mengubah keputusannya dan bertahan di San Siro.

Kabar kepergian Giacomo Bonaventura sebelumnya langsung disambut dengan kabar ketertarikan dari sejumlah klub Serie A. Di antaranya adalah Torino.

Ada juga kabar ketertarikan dari AS Roma. I Lupi bahkan disebut menyiapkan kontrak dua tahun baginya.

Menariknya ia juga disebut diminati mantan klubnya, Atalanta. AC Milan sendiri merekrut Giacomo Bonaventura pada tahun 2014 silam.