Site icon Berita Sepak Bola Terkini | scoreindonesia

2 Klub Liga Inggris Ajukan Tawaran Fantastis Untuk Victor Osimhen

Liverpool dan Tottenham Hotspur dikabarkan telah mengajukan harga yang sama kepada Lille agar bisa mendapatkan tanda tangan Victor Osimhen.

Seperti diketahui, musim ini penampilan pemain bola berusia 21 tahun itu benar-benar sangat mengesankan di lini depan. Bahkan lewat kontribusinya, Lille musim ini mampu finis di peringkat ke 4 klasemen Liga Prancis dengan raihan 49 poin.

Dengan catatan apik itu, lantas sejumlah klub besar Eropa tertarik untuk memboyongnya. Di mana Napoli adalah klub yang ingin sekali membawanya ke San Paolo. Tapi laporan terbaru, dua klub Liga Inggris, Liverpool dan Tottenham Hotspur juga berminat kepada sang striker.

Menurut laporan salah satu wartawan Sportmediaset, Diego De Lucas menyatakan kalau Liverpool dan Tottenham Hotspur telah membuat tawaran yang sama. Di mana mereka kabarnya mengajukan sebesar 60 juta pounds atau sekitar 1 trilyun. Tentu saja dengan harga selangit itu, maka membuat kubu Lille sulit untuk menolaknya.

Bahkan tawaran itu bakal membuat Napoli harus gigit jari. Namun, laporan itu mengklaim kalau Presiden Lille, Gerard Lopez dalam beberapa pekan terakhir ini telah menolak tawaran selangit yang di ajukan oleh salah satu klub asal Inggris, tapi ia enggan sebutkan nama klub yang ia telah tolak Liverpool atau Tottenham Hotspur.

Victor Osimhen sendiri pada musim ini telah memainkan 27 pertandingan di Liga Prancis dengan mencetak 13 gol, memberikan 4 assist dan mendapatkan 4 kartu kuning. Di Liga Champions, ia sudah memainkan 5 laga dengan mengoleksi 2 gol dan kantongi 1 kartu kuning.

Sedangkan di ajang lainnya, pemain bola asal Nigeria itu sudah bermain di Coupe de France sebanyak 3 laga dengan mencetak 1 gol. Kemudian pada ajang Coupe de la Ligue, Victor Osimhen telah memainkan 3 pertandingan dengan torehan 2 gol. Menarik untuk di tunggu klub manakah yang akan menjadi tujuan berikutnya bagi sang pemain di musim panas nanti. Atau sebaliknya ia akan bertahan di Lille.