by

10 Pemain Bintang yang Tempatnya Terancam di EURO 2016

indolivescore.com – Kompetisi paling bergengsi antara klub di benua biru, EURO 2016 semakin dekat. Kompetisi akbarini pun tidak hanya menjadi ajang bagi para pemain senior untuk menambah pundi trofi mereka, tapi juga ajang untuk membuktikan diri para pemain muda dengan kualitas terbaik dari liga masing-masing. Namun sayang beberapa pemain muda dan juga para pemain senior ini yang namanya sempat mencuat mungkin harus absen di Perancis nanti. Siapa saja mereka? berikut daftarnya.

1. Francis Coquelin (Arsenal / Perancis)

coquelin thegunners247

Nama Francis Coquelin memang sempat menanjak di akhir musim lalu ketika menjadi salah satu pemain kunci dibalik menanjaknya performa Arsenal. Ia sempat disebut sebagai salah satu gelandang bertahan terbaik di Premier League dan sempat menjadi bagian dari Starting XI tetap milik Arsene Wenger di awal musim ini. Namun sayang performanya menurun setelah libur Natal dan musim dingin dan mulai tergantikan oleh Mohamed Elneny. Ditambah lagi posisinya di timnas Perancis pun mungkin akan tergantikan oleh N’Golo Kante yang baru saja mengantar timnya, Leicester City menjadi juara.

2. Adnan Januzaj (Manchester United / Belgia)

januzaj bleacher

Winger Manchester United ini sebenarnya cukup beruntung bisa berada bersama timnas Belgia di ajang Piala Dunia dua tahun lalu di Brasil. Namun kali ini untuk bisa masuk ke Perancis di ajang EURO 2016, tugas Januzaj jelas akan sangat berat. Sejak kembali dari Borussia Dortmund sejauh ini ia pun baru tampil sebanyak 14 menit saja bersama MU. Performanya bersama Dortmund pun dianggap mengecawakan sehingga pelatih Thomas Tuchel idak keberatan untuk segera memulangkannya ke Inggirs.

3. Franck Ribery (Bayern Munich / Perancis)

Franck Ribery of Bayern Munchen during the Bundesliga match between Borussia Mönchengladbach and Bayern München on December 5, 2015 at the Borussia-Park in Mönchengladbach, Germany.(Photo by VI Images via Getty Images)
Franck Ribery of Bayern Munchen during the Bundesliga match between Borussia Mönchengladbach and Bayern München on December 5, 2015 at the Borussia-Park in Mönchengladbach, Germany.(Photo by VI Images via Getty Images)

Meski sempat gantung sepatu dari timnas setelah gagal tampil di Piala Dunia 2014 karena cedera, Ribery saat ini sudah kembali fit dan mulai memberikan performa terbaiknya kembali bagi Bayern Munich dan mengatakan siap untuk membela Perancis lagi di ajang internasional. Namun dengan kemunculan banyak winger muda dan para pemain baru dengan bakat menjanjika seperti Anthony Martial, Dimitri Payet, Antoine Griezmann hingga Kingsley Coman, tidak akan mengherankan jika kita tidak akan melihat nama Ribery tidak ada di Perancis nanti.

4. Theo Walcott ( Arsenal / Inggris)

walcott espnfc

Saat ini Walcott bisa jadi merupakan salah satu pemain dengan masa bakti paling lama di Arsenal, namun performanya musim ini jelas masih jauh dari ekspektasi. Bahkan pelatih Arsenal, Arsene Wenger pernah mengungkapkan jika perkembangan Walcott memang tidak sesuai harapannya. Ditambah lagi perannya di Arsenal juga semakin terpinggirkan dengan kemunculan Alex Iwobi dan Joel Campbell. Belum selesai, posisinya di timnas Inggris juga jelas terancam oleh nama baru seperti Harry Kane dan Jamie Vardy.

5. Pedro (Chelsea / Spanyol)

pedro xoghoose

Meski sempat mengawali laga debutnya dengan mencetak gol, musim ini menjadi musim yang ingin dilupakan oleh Pedro. Secara keseluruhan sebenarny penampilan Pedro di Inggris jelas dibawah rata-rata dan dianggap gagal memenuhi ekspekatsi publik. Meski sempat tampil bagi La Roja di laga persahabatan menghadapi Italia dan Rumania bulan lalu, hal itu tidak menggaransi posisinya di timnas Spanyol untuk tampil di EURO nanti.

6. Andros Townsend (Tottenham / Inggris)

Andros Townsend Holding Up Two Fingers

Setelah sepat disebut sebagai pemain paling prospektif di Premier League pada musim 2013/14 lalu, performa Townsend justru terus menurun. Pelatih Spurs, Mauricio Pohcesttino pun tidak ragu-ragu untuk menjualnya ke Newcastle pada bulan Januari lalu. Belakangan performanya mulai membaik bersama the Toon Army, namun sepertinya ia bangkit sedikit terlambat.

7. Loic Remy (Chelsea / Perancis)

FBL-ENG-LCUP-STOKE-CHELSEA

Remy mungkin sudah meraih titel juara Premier League musim lalu, tapi kepindahannya di Chelsea pada tahun 2014 sepertinya tidak bekerja dengan baik dalam level individu. Ia tidak pernah menjadi pemain pilihan utama pelatih, ditambah lagi ia terus dibekap masalah cedera. Hasilnya ia pun hanya berhasi mencetak 3 gol dari 19 laga yang sudah dimainkkannya di musim ini.

8. Mario Balotelli (Milan/Liverpool / Italia)

US Alessandria v AC Milan - Tim Cup

Bakatnya memang tidak diragukan lagi, tapi sepertinya perannya di timnas terus memburuk setelah Piala Dunia 2014 lalu. Ditambah lagi kepindahannya ke Liverpool juga dianggap sebagai bencana bagi kariernya karena hanya berhasil mencetak satu gol saja dari 11 penampilannya bersama the Reds. Perannya di Milan, klub pinjamannya saat ini, juga tidak membaik setelah hanya mampu mencetak tiga gol saja. Di timnas Italia pun ia sudah jarang dipanggil oleh pelatih Antonio Conte yang lebih memilih duet Simone Zaza dan Graziano Pelle atau pun Eder di lini depan Italia.

9. Morgan Schneiderlin (Manchester United / Perancis)

schneiderlin squawka

Sempat bersinar bersama Southampton, Schneiderlin dianggap gagal mengulangi performa impresifnya di Old Trafford hingga saat ini. Penampilan terakhirnya bersama Les Bleus pun tercatat pada bulan November pada tahun 2015 lalu. Posisinya semakin terancam dengan kemunculan Kante, Matuidi, Kondogbia, Sissoko, Cabaye dan Lassana Diarra.

10. Daniel Sturridge (Manchester United / Inggris)

sturrdige mirror

Jika pulih 100 persen Sturridge tidak diragukan lagi akan masuk ke dalam daftar Starting XI timnas Inggris. Namun masalahnya ia terus berkutat dengan masalah cedera dan sejak musim lalu ia total baru tampil sebanyak 17 kali bagi Liverpool. Meski sudah berhasil mencetak empat gol dari enam laga terakhirnya, pelatih Roy Hodgson mungkin akan lebih memilih nama Harry Kane, Jamie Vardy, Danny Welbeck dan Wayne Rooney untuk nama empat striker Inggris di Perancis nanti.