by

Tv Bola Live – Persib Bandung Akan Uji Coba Di Luar Negeri

Persib Bandung tak ingin berleha-leha pada masa jeda kompetisi nanti. Seperti diketahui, mulai 13 Juni hingga 7 Agustus seluruh tim Indonesia Super League (ISL) akan libur dari kompetisi lantaran Pemilihan Umum Presiden (Pilpres) dan Piala Dunia 2014.

Tak ayal, situasi itu membuat tim-tim ISL harus berpikir keras untuk menjaga kondisi para pemainnya agar tetap pada level kompetisi. Dan, salah satu caranya adalah dengan menggelar uji coba.

Namun begitu, manajer Persib, Umuh Muchtar mengungkapkan pada masa jeda nanti akan sulit untuk menggelar laga uji coba di dalam negeri. “Itu karena lagi masa kampanye, kecuali ke luar negeri. Kemungkinan di luar negeri mungkin juga,” kata Umuh.

Umuh pun mengakui tim Maung Bandung sempat mendapatkan tawaran dari tim-tim asal luar negeri untuk beruji coba. “Seperti di Jepang dan Thailand. Mudah-mudahan bisa terwujud,” pungkasnya.

Persib sendiri akan melakoni laga terakhir mereka sebelum jeda saat menjamu Barito Putera di Stadion Si Jalak Harupat, 10 Juni nanti.