by

Pro Kontra Spanduk Politik Memasuki Dunia Bola Indonesia

Spanduk Habib Rizieq yang dibentangkan pendukung setia Persija Jakarta atau The Jak di dalam Stadion Patriot Bekasi, Jawa Barat, menuai kontroversi.

Spanduk Habib Rizieq tersebut dibentangkan di tribun saat laga Bhayangkara FC vs Persib Bandung, sedang berlangsung, Minggu malam (4/6/2017). Laga tersebut berakhir dengan skor 2-0 unuk kemenangan Bhayangkara FC.

Foto spanduk diupalod di akun Instagram @jakmania01. “Terlihat isi stadion patriot candarbhaga bekasi di penuhi supporter persija jakarta sambil membentangkan sepanduk dengan tulisan “Stop kriminalisasi ulama Hastag #kami bersama H.R.S”. Photo by pernandapriatna,” tulisnya di keterangan foto.

Foto tersebut direpost para pendukung Habib Rizieq. Beberapa netizen memuji The Jak. Namun tak sedikit pula yang mencibir. Sebagian netizen menyayangkan sepak bola dicampuradukkan dengan urusan politik.

“Iya inilah Suporter yg bkan hanya cinta club kebanggaan, tapi cinta jga sama Ulama yg dijalan lurus,” komentar @ziyadmahbub.

“Ini sepak bola bukan politik. Jgn campurin sepak bola sm politik hehe. Lagu persija menyatukan kita semua itu maksudnya nyatuin hooligan, ultras, hardline, softline, dsb. Kalangan atas maupun kalangan bawah. Bkn berarti bs dicampurin sm politik jak😊,” imbuh @abigail.rga.