by

Masa Kejayaan Pep Guardiola Telah Habis !!!

Pep Guardiola dinilai oleh mantan pemain Manchester City asal Irlandia, Niall Quinn, telah kehilangan sebagian dari auranya dan gagal membangun skuad peninggalan Manuel Pellegrini di Etihad Stadium.

Manajer asal Spanyol itu mendarat di Stadion Etihad pada musim panas 2016 lalu setelah dia membuat reputasi sebagai salah satu pelatih terbaik dalam kinerjanya di Barcelona dan Bayern Munchen.

Tapi tampaknya dia sudah ditakdirkan untuk mengakhiri musim kompetisi 2016-17 dengan tangan kosong, dan kini masih harus berjuang keras untuk meraih tiket Liga Champions dengan masuk empat besar di klasemen akhir Liga Primer.

Quinn merasa Guardiola telah berjuang untuk membawa City maju sejak mewariskan kendali dari Pellegrini dan tidak lagi dianggap sebagai musuh menakutkan yang pernah dihadapi.

“Apapun yang terjadi di minggu-minggu terakhir musim ini, ini bukan yang diharapkan dari Guardiola saat ia datang ke City dan dia akan perlu melakukan perbaikan besar pada musim depan,” kata Niall Quinn kepada ESPN FC.

“Selama 10 pertandingan di awal musim, City terpesona dan Pep tampak bisa memberikan gelar. Sepertinya dia memiliki beberapa debu emas dan menaburkannya ke City, tapi periode bulan madu itu tidak berlangsung lama dan kini mencapai akhir musim dengan begitu banyak pertanyaan untuk dijawabnya.”

“Dia telah kehilangan beberapa auranya dan jika dia jujur dalam peninjauan akhir tahun, dia tidak melakukan apa pun yang tidak dilakukan pendahulunya Manuel Pellegrini musim lalu.”

“Sebenarnya, dia telah berbuat lebih sedikit karena Pellegrini memenangkan piala dengan Piala Liga musim lalu dan dia juga maju lebih jauh di Liga Champions daripada Guardiola (City mencapai semifinal musim lalu), jadi ada banyak pertanyaan untuk dijawab.”

“Di mata saya, belum ada perbaikan pasti di City, yang merupakan kejutan besar saat Anda mempertimbangkan reputasi Guardiola saat dia tiba.”