by

Kompetisi Liga Bundesliga Tertinggal Dari Liga Primer Inggris

www.indolivescore.com – Pimpinan eksekutif Bayern Munich, Karl-Heinz Rummenigge mendorong agar Bundesliga Jerman lebih berkembang agar tak tertinggal lebih jauh dari Liga Primer Inggris dari segi finansial.

Seperti diketahui, Liga Primer sukses mencatatkan rekor pendapatan hak siar sebesar £5.136 juta pada Februari lalu untuk durasi tiga musim mulai 2016/17 – meningkat 71 persen dibandingkan kesepakatan sebelumnya pada 2012.

Sebaliknya, Bundesliga ‘hanya’ menerima £437 juta per musim untuk aspek yang sama di Jerman, hal tersebut membuat Liga Primer di atas kertas tampak empat kali lebih menjanjikan.

“Bundesliga harus segera berbenah,” klaim Rummenigge kepada Bild. “Inggris sudah menyalip kami dari kiri, kanan, dan juga tengah.

“Ketika mempertimbangkan berbicara aktivitas transfer pemain, dalam hal pemasaran, hak siar, Bundesliga harus waspada agar tak tertinggal lebih jauh saya kira.

“Siapapun yang mengikuti perkembangannya, melihat kinerja klub Inggris pasti paham akan peningkatan mereka. Bundesliga harus hati-hati terkait hal tersebut.”