by

Kekuatan Merata, Tidak ada Laga Mudah di Euro 2016

indolivescore.com – Gelandang timnas Prancis, Blaise Matuidi, sudah mengira timnya akan dibuat kesulitan oleh Albania pada laga kedua fase grup Piala Eropa 2016. Dalam laga yang berlangsung di Stade Velodrome, Kamis (16/6) dini hari tadi, Prancis harus berjuang keras untuk meraih tiga poin.

Diakui Matuidi, semua tim yang tampil di Piala Eropa kali ini punya keistimewaannya masing-masing. Hal itu dibuktikan dengan banyaknya tim-tim unggulan yang kesulitan untuk meraih kemenangan pada laga pertama lalu.

Menghadapi Albania, Prancis baru bisa memecah kebuntuan saat laga memasuki menit ke-89. Sebuah tandukan Antoinne Griezmman serta satu gol tambahan dari Dimitri Payet pada masa injury time membuat Prancis mengunci satu tiket ke babak 16-besar.

“Tak ada laga mudah, kita semua sudah menyaksikan hal tersebut di sepanjang Piala Eropa ini. Kami menghadapi sebuah tim bagus yang sangat solid, tak gampang untuk mengalahkan mereka. Tetapi kami bermain dengan sepenuh hati. Kami benar-benar fokus sejak jeda antar babak. Kami akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada akhir babak kedua,” ujar Matuidi kepada beIN Sport.

Matuidi juga memberikan pujian kepada Griezmann yang berhasil membawa Prancis memecah kebuntuan.

“Saya sangat bahagia melihat Griezmann mencetak gol, karena dia terus menerus mendapatkan kritik belakangan ini. Gol ini membuktikan bahwa dia merupakan seorang striker andal sekaligus membuat beban yang dipikulnya sedikit berkurang.”